Abu Janda Unggah Video Anies soal ACT, Geisz: Bukan Parodi, Itu Fitnah!

JAKARTA, – Ulah Permadi Arya alias Abu Janda dalam mengunggah video Anies Baswedan soal program Aksi Cepat Tanggap (ACT) mendapat reaksi keras dari sejumlah pihak. Alih-alih parodi, konten yang diunggah Abu Janda dianggap hoaks karena diedit jauh berbeda dari aslinya.

Komentar tajam datang dari aktivis sosial Geisz Chalifah. Dia menilai dalih video ‘parodi’ Abu Janda tidak bisa diterima. Pasalnya video tersebut telah diedit sedemikian rupa hingga maknanya berubah total.

Geisz secara tegas menyebut unggahan itu sebagai fitnah. Dan Abu Janda turut menyebarkan hal itu.

“Mengedit video, memutar balik dari aslinya yang bertolak belakang dari yang sebenarnya itu bukan parodi, itu fitnah,” ujarnya via akun Instagram @geisz_chalifah.

Pernyataan itu menanggapi pembelaan diri Abu Janda bahwa video Anies soal ACT yang ia bagikan merupakan parodi. Ia menganggap video itu tak memuat motif tertentu selain untuk candaan.

“Itu bukan hoax bang @geisz_chalifah, di caption ditulis parodi, artinya humor plesetan buat lucu-lucuan,” terang Abu Janda dalam @permadiaktivis2.

Sebelumnya, pegiat media sosial Abu Janda membuat heboh jagat media sosial karena unggahan video pidato Anies Baswedan soal Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Diduga video yang diunggah Abu Janda itu hasil editan menggunakan teknologi deepfake. Pasalnya masker yang dipakai Anies saat berbicara terlihat bergerak secara tidak wajar.

“ACT menciptakan sebuah sistem yakni masyarakat yang kekurangan memberikan kepada yang berpunya,” ucap Anies dalam video hasil editan tersebut.

“Bahwa ACT menciptakan satu sistem di mana mereka yang kekurangan memberikan kepada mereka yang berpunya,” lanjutan pernyataan Anies.

“Mereka yang membutuhkan, memberikan kepada mereka yang berlebih,” pungkas Anies sebagaimana dalam video itu.

Abu Janda sendiri mengeklaim video itu sebagai parodi. Hal itu menyusul dugaan penyelewengan dana umat oleh ACT.

“Pak @aniesbaswedan menjelaskan sistem Aksi Cuan Terus (Parodi) akhirnya jadi jelas setelah dijelaskan Pak Anies,” tulisnya dalam keterangan video.



sumber: www.jitunews.com